-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan utama destop

Iklan Utama

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Wabub Pasuruan Serahkan 28 Ekor Sapi Kepada Bumdes Tlogosari

Jumat, 28 Januari 2022 | 08:47 WIB Last Updated 2022-07-20T11:20:26Z
Penyerahan secara simbolis oleh Wabub Pasuruan, Gus Mujib

Pasuruan - Wakil Bupati (Wabub) Pasuruan, KH Mujib Imron (Gus Mujib), berikan 28 ekor sapi kepada Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) Mekarsari Desa Tlogosari Kecamatan Tutur Kabupaten Pasuruan. Kamis (27/01/2022).

Acara digelar di Balai Desa Tlogosari, selain Wabub Pasuruan, juga turut hadir perwakilan Dinas Peternakan Kabupaten Pasuruan, Diana, PJ Kadis Pemberdayaan Masyarakat, Bakti Jati Permana, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, serta warga Desa Tlogosari.

Gus Mujib menyampaikan program yang di laksanakan oleh Kepala Desa Tlogosari adalah salah satu dari visi-misinya. Bupati Pasuruan sudah sepakat mensejahterakan masyarakat Kabupaten Pasuruan menuju masyarakat yang maslahat.

"Kami dan Bupati Pasuran sepakat untuk mensejahterakan masyarakat Kabupaten Pasuruan, khususnya pada pendidikan", kata Gus Mujib.

Sementara, Kepala Desa Tlogosari, Prayitno mengatakan bahwa ini adalah salah satu program yang ia harapkan.

"Program ini kita ambilkan dari Dana Desa (DD) tahun 2022 yang dikembangkan dengan di belikan 28 ekor sapi untuk diserahkan kepada Bumdes Mekarsari", ucapnya.

Untuk mekanismenya, Lanjut Prayitno, ialah dengan sistem bagi hasil dengan masyarakat Desa Tlogosari.

"Untuk anak pertama bagian desa dan produksi seperti hasil perahan susu diambil oleh masyarakat yang memelihara", tutupnya. (Toy/Muh)
×
Berita Terbaru Update